30 Maret 2009

PENERJEMAH TEKS VIDEO YOUTUBE

YouTube bagi rekan2 bukanlah sesuatu yang asing. Karena YouTube adalah situs web layanan video yang disediakan secara gratis. Rekan2 dapat menonton, meng-upload klip video yang dibuat sendiri atau mendownload sesuka hati klip video yang dibuat oleh orang lain dalam format .flv.

Sejak didirikan tahun 2005, YouTube semakin banyak penggemarnya dan tak sedikit pula yang mengeluh bila beberapa klip video yang dianggap penting dan menarik ternyata menggunakan bahasa tertentu yang belum pernah dikenalnya. Hal ini tentunya akan memberikan pemahaman yang sulit bagi penggunanya.

Sejalan dengan keluhan2an dengan faktor bahasa, maka pihak YouTube merespon dengan membuat fasilitas bagi penggunannya dengan penerjemah otomatis. Yaitu bagi pengguna dapat menambahkan file caption/subtitle berekstensi .txt ke dalam video yang sudah di-upload sebelumnya.

Fitur penerjemah teks otomatis tsb terdiri atas dua fungsi, yaitu:
* Caption --> Untuk teks dalam bahasa yang sama dengan video
* Subtitles --> Untuk teks dalam bahasa yang berbeda dari yang ditampilkan di video.

Untuk mempermudah memahami bahasa yang dipergunakan YouTube memanfaatkan fasilitas yang dimiliki oleh Google , yaitu Google translate. Dengan fasilitas ini memungkinkan YouTube secara otomatis menerjemahkan teks pada caption/subtitle ke dalam beberapa bahasa dengan kualitas terjemahan seperti saat kita menggunakan Google Translate.

Apabila rekan2 mendapati video yang sudah ditambahkan fitur caption/subtitle dari YouTube (ditandai dengan ikon CC berwarna merah). Arahkan saja kursor mouse ke ikon segitiga yang letaknya di sebelah kanan bawah jendela video. Kemudian arahkan panah disebelahnya untuk memilih bahasa yang sesuai dengan video tersebut.

Setelah itu pilih English agar lebih mudah untuk diterjemahkan ke dalam bahasa lainnya. Selanjutnya rekan2 bisa mengklik "Translate" dan akan ditampilkan beberapa pilihan terjemahan bahasa, termasuk bahasa Indonesia.

Bila rekan2 ingin mencoba dan menyaksikan contoh penggunaan dan pembuatan file caption/subtitle dan juga langkah2 memasukkannya ke dalam video youtube dengan lebih jelas, kunjungi alamat
http://blogoscoped.com/archive/2009-03-08-n31.html


Selamat mecoba!!!!


5 komentar:

Anonim mengatakan...

gimana cara download sub nya??soalnya ga pernah bisa nih
thank you

Harga Haji mengatakan...

wih asik nih..

Umroh 2013 mengatakan...

Nice infonya mas

Unknown mengatakan...

gimana ya cara merubah subtitle video yang sudah kita download dari youtube.....

Unknown mengatakan...

Saya mendownload video dari youtube yang saat di youube ada subtitle-nya tapi ketika saya download dengan format MP4 subtitlenya hilang. Itu kenapa yah?
Kunjugi saya juga ya di Sewa kantor Get Realty dan juga di rental mobil jogja semberani

Posting Komentar

DOANCO © 2008 Template by:
SkinCorner